Mengenal hidroponik

Jika selama ini kita mengenal tanaman konvensional , maka sekarang saya akan memperkenalkan bercocok tanam secara hidroponik . bercocok tanam dengan hidroponik tidak memerlukan media tanam berupa tanah , yang kita perlukan adalah air yang mengalir dengan interval waktu . sedangkan untuk tempat merambatnya akar / tegaknya tanaman  kita bisa menggunakan media berupa kerikil , pasir , pecahan batu bata dan lain-lain.

Media tanam hidroponik 

Silahkan pilih barang-barang berikut ini pilih satu saja , mana yang paling mudah kita dapatkan di sekitar kita 


Kerikil sebagai media tanam hidroponik
Kerikil 

pecahan batu bata merah sebagai media tanam pada sistem hidroponik
Pecahan batu bata merah 

Pecahan genteng juga bisa digunakan sebagai media tanam hidroponik
Pecahan genteng 


Serabut kelapa sebagai media hidroponik
Serabut kelapa

Peralatan dalam membuat tanaman hidroponik 

Dan berikut ini adalah peralatan atau perlengkapan yang mesti di lengkapi . berikut ini peralatannya :

timer untuk bercocok tanam hidroponik
Timer 


Lubangi paralon dengan jarak 10 - 30 cm
Paralon yang diberi lubang 

Gelas plastik bekas
Gelas plastik bekas air minum 

Pompa aquarium untuk mengalirkan air
Pompa aquarium 


Cara membuat rangkaian bercocok tanam secara hidroponik 


Buatlah rangkaian paralon seperti tampak pada gambar berikut ini , air yang keluar dari pompa harus di alirkan ke paralon paling atas , sedangkan aliran air yang berasal dari ujung paralon yang paling bawah harus menuju ke bak penampungan yang berisi air yang berisi nutrisi. untuk cairan nutrisinya bisa di beli di toko pertanian di kota anda . 

rangkaian untuk pengairan hidroponik
Bentuk sistem hidroponik 

Pompa air ( pompa aquarium ) tidak boleh di colokin langsung ke listrik di rumah anda , tapi harus dicolokin ke timer , baru timer yang di colokin ke rangkaian listrik di rumah anda . silahkan set atau atur timer , untuk setiap jam , nyalakan selama 15 menit saja , caranya adalah : 
  1. Pada lingkaran timer kan ada huruf yang bertuliskan dari angka 1 hingga 24 , itu menunjukkan jam selama 24 jam . 
  2. Disamping huruf ada semacam tombol atau  saklar  kecil-kecil , dalam satu jam  ada 4 saklar dimana satu tombol itu artinya 15 menit , jika kita menekan satu tombol kecil , berarti kita menyalakan selama 15 menit .
  3. Silahkan tekan 1 saklar saja tiap jam mulai dari jam 6 pagi hingga jam 18 
  4. Perhatian : selalu cocokkan ketepatan waktu antara jam yang sebenarnya di waktu yang real dengan jam yang ditunjukkan di timer .
Tanaman hidroponik kalau sudah jadi akan seperti berikut ini . 

model tanaman hidroponik
Bentuk hasil akhir hidroponik 


sebelum tanaman tadi di pindahkan ke paralon , maka terlebih dahulu bibit tanaman tadi harus di semai terlebih dahulu dalam gelas plastik bekas air minum tadi , barulah setelah cukup daunnya silahkan pindahkan ke tempat hidroponik yang sebenarnya. lihat gambar berikut ini : 

 

contoh benih tomat
Bibit tanaman 

Itulah beberapa tips dalam membuat tanaman dalam hidroponik , semoga artikel pendek ini bermanfaat .